Wageeelaseeeh! Smartphone Ini Punya Kamera Beresolusi 40MP + Leica Quad Camera!
Kamis, Maret 28, 2019
بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
Sumpah?!!!
Siapa, Nu?
Yasiapa lagi kalau bukan HUAWEI –sang raja “smartphone
camera”. Setelah sukses dengan smartphone kamera berseri P20 dan Mate 20 Pro, di tahun 2019
ini, Huawei kembali meluncurkan smartphone seri terbaru yang dibekali dengan
kamera beresolusi ekstra mantap djiwa sebesar 40MP.
EMPAT PULUH MEGA PIKSEL, GUYS!
Ponsel pintar produksi Huawei ini bernama Huawei P30 dan
Huawei P30 Pro. Resmi diluncurkan pada tanggal 26 Maret 2019 lalu di Paris
Convention Center, Huawei P30 Pro langsung berhasil menduduki peringkat pertama
di DxOMark dengan skor total sebesar 112. Nah, bagi kalian yang belum tahu, DxOMark
sendiri merupakan sebuah organisasi yang melakukan “penilaian” ilmiah terhadap
kualitas gambar, lensa, dan kamera yang ada di smartphone. Semakin tinggi nilai
DxOMark yang dihasilkan, semakin bagus pula kualitas kamera yang terpasang di smartphone
tersebut.
Ckckck, kamera dari Huawei Nova 3i saya yang 16MP saja
hasilnya cukup mumpuni, apalagi yang 40MP, ya? Enggak perlu di edit tebal –
tebal kaya’ foto di blog post ini atau yang ini, juga oke, mah. Langsung upload
saja, bosque!
Sumber : Twitter 91mobiles.com
Enggak ragu lagi, kan, sama kamera si Huawei? Hehehe…
Menulis Ulang Aturan dalam Dunia Fotografi
Selain mendapat nilai tinggi di DxOMark, Huawei P30
Series juga masih memiliki beragam inovasi yang mengubah ekspektasi pengguna
akan fotografi smartphone. Apa saja? Ada Leica Quad Camera System terbaru,
termasuk kamera utama 40MP dengan Huawei SuperSpectrum Sensor, lensa ultra-wide
angle 20MP, lensa telefoto 8MP, teknologi Huawei ToF Camera, serta kamera depan
sebesar 32MP yang membawa fitur selfie ke level yang lebih tinggi.
Teknologi sensor bernama Huawei SuperSpectrum yang
berukuran 1/1,7 inci yang ada di Huawei P30 Series, memungkinkan perangkat
menangkap cahaya dengan cara yang benar-benar baru. Huawei juga mengumumkan
teknologi sensor bernama RYYB Huawei SuperSpectrum Sensor untuk memperbaiki
teknologi filter RGGB tradisional yang secara teknis mengganti piksel hijau
dengan piksel kuning, sehingga akan menghasilkan tingkat ISO maksimum sebesar
409.600 pada Huawei P30 Pro dan 204.800 pada Huawei P30.
Kemudian, ada teknologi lensa SuperZoom terbaru yang disematkan
ke dalam Huawei P30 Series. Teknologi ini mampu memberikan efek zoom ke tingkat
yang lebih tinggi. Melalui desain periskop yang baru, SuperZoom Lens mendukung
pembesaran gambar hingga 5X lipat dengan optical zoom, 10X lipat dengan hybrid
zoom, dan 50X lipat dengan digital zoom. Wow, enggak perlu khawatir dengan
objek foto yang jaraknya jauh, dong! Tinggal zoom, jepret – jepret – jepret,
hasil foto Huawei P30 Series bakal tetep oke punya.
Sementara teknologi Huawei ToF Camera yang dimiliki
Huawei generasi P30, memungkinkan pengguna untuk menangkap informasi kedalaman
gambar guna memberikan segmentasi gambar yang akurat. Ditambah lagi dengan
adanya fitur Super Portrait yang mampu menangkap detail terkecil dari suatu
objek. Dua teknologi ini akan menggabungkan antara informasi kedalaman gambar
dan algoritma yang cerdas untuk menghasilkan gambar yang luar biasa dengan
latar belakang buram, namun tetap fokus pada subjek foto dalam skenario apapun.
Tak mau ketinggalan, teknologi Huawei AI juga akan
membantu pengguna Huawei P30 Series dalam menggabungkan semua proses fotografi
ini menjadi sebuah jepretan yang cantik dan apik. Mulai dari menghilangkan
gambar yang terlalu terang dan berlebihan, menjadi sebuah maha karya fotografi
yang sempurna.
Mendefinisi Ulang Fitur Videografi pada Smartphone
Huawei P30 Series adalah smartphone camera yang mampu
menghasilkan video dengan sangat sinematis, dan akan mengantarkan era baru
videografi pada smartphone ke tingkat yang lebih profesional.
Sebut saja teknologi Huawei SuperSpectrum Sensor yang
memungkinkan untuk pengambilan video secara spektakuler meski dalam keadaan
minim cahaya. Kemudian, ada Huawei AIS dan OIS yang mendukung stabilitas untuk menghasilkan
bidikan yang sempurna dan mantap, teknologi SuperZoom Lens yang bisa digunakan
untuk meng-close-up objek dengan tetap mempertahankan ketajaman gambar, serta
AI Video Editor yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan musik latar dan
efek khusus pada video mereka.
Beuh, enggak salah, dong, kalau si Huawei P30 Series bisa
di ibaratkan sebagai perangkat “mobile production studio.” Lengkap banget!
Warisan Desain yang Memukau
Selain hadir dengan 5 pilihan warna, yaitu Breathing
Crystal, Amber Sunrise, Aurora, Pearl White, serta Black, Huawei P30 Series
juga menawarkan dimensi layar yang berbeda. 6,47 inci untuk Huawei P30 Pro, serta
6,1 inci untuk Huawei P30.
Nah, perpaduan display Dewdrop dengan layar beresolusi
FHD+ (2340x1080) pada Huawei P30 Series ini tentunya akan memberikan area
tampilan smartphone yang lebih maksimum dan luas. Kesempurnaan desain Huawei
P30 Series juga masih ditambah dengan kaca depan tanpa bezel pada layar yang
dilengkapi dengan teknologi sensor In-Screen Fingerprint sebagai fitur
otentikasi identitas pengguna yang cepat dan aman.
Ultimate Innovation Huawei P30 Series
1. Huawei P30 Series sudah ditenagai oleh prosesor
Kirin 980 berasitektur 7nm yang memberikan kinerja dan efisensi terbaik.
2. Huawei P30 Series memiliki fitur bernama
Extendable Read-Only File System (EROFS) yang meningkatkan respon pada sistem.
EMUI 9.1 terbaru juga mendukung Huawei Share OneHop untuk berbgai file tanpa
batas antara smartphone Huawei dengan laptop Huawei.
3. Huawei P30 Series memiliki baterai berkapasitas
4.200mAh dan teknologi 40W Huawei SuperCharge. Huawei SuperCharge ini bisa
digunakan untuk mengisi daya perangkat dari nol hingga 70% dalam waktu 30 menit
saja, dan mampu menjaga perangkat tetap hidup selama lebih dari satu hari dalam
penggunaan yang intensif.
4. Huawei P30 Series memiliki Huawei SuperCool untuk
meningkatkan kinerja termal dan menjaga ponsel agar tetap dingin.
Nah, itulah sedikit tulisan tentang “super camera phone”
terbaru dari Huawei. Dibekali dengan kamera utama beresolusi 40MP dan berlensa
Leica, tentu membuat Huawei P30 maupun Huawei P30 Pro sangat cocok digunakan
untuk para kaum pecinta fotografi smartphone. Hasil fotonya, oke. Kualitas
videonya juga enggak kalah spektakuler. Dan satu hal receh yang bisa kita
lakukan dengan ponsel terbaru Huawei ini, tentu saja kita tetep bisa “gaya – gayaan”
di depan kolega, teman, dan kawan - kawan, karena desain Huawei P30 Series ini cantik
dan elegan banget!
18 comments
Oh, jadi Huawei ini pake OS yang sama kayak Honor ya. Baru sadar wkwk. Btw, gue salah satu pengguna yang skeptis sama ukuran MP ponsel pintar Android yang gede. Menurut gue antara yang 20.7 MP dengan 48 MP sekalipun bedanya sangat sedikit. Enggak tau kalau yang Huawei P30 ini sih, tapi kalau Redmi Note 7 udah gue bandingin sama Sony yang Xperia berapa itu dulu. Enggak beda jauh.
BalasHapusLah kan honor sub-brand-nya Huawei, jadi OS di smartphone mereka berdua bisa sama. Kalau pas saya lihat di hasil review-review dari para techno blogger dan youtuber, sih, hasilnya bagus, Man. Bisa diandalkan kalau buat urusan fotografi smartphone.
Hapusaku ternganga
BalasHapushengponku cuma 13 MP udah seneng banget... hehe
zoom digitalnya 50 X emang wageslah
aku gabegitu ngikutin tren ponsel ya
cuma huwaei sama redmi sih yang menurutku oke
Lhaiya, mas. Punyaku kamera utamanya juga cuma 16MP, hasil fotone menurutku mumpuni buat kebutuhan blog dan upload di sosmed. Apa kabar yang sampai 40 MEGAPIKSEL. Ckckck
Hapus40 mp? Gede juga ya huhuhu
BalasHapusTapi 40 mpnya kamera henpun ama kamera digital atau dslr imana nu? Ada perbedaan kah?
Pas banget tu fitur yg terakhir, suka susah soalnya nyari hp yg dipake lamaan masi tetep dingin, unyung huawei ada ya fitur supercoolnya
Klo masalah warna, jarang juga aku beli yang gonjreng merah, palingan seringe item lagi item lagi.
tapi klo diliat liat keren juga sih andai beli yang lain warna item, krem atau biru
Wah, belum bisa ngasih jawaban kalau masalah perbandingan hasil kamera antara kamera smartphone & kamera SLR. Tapi seenggaknya, kamera yang ada di P30 ini "menjanjikan" lah buat foto-foto. He
HapusNgeriiii...40 MP. Punyaku masih 13. Btw, mata manusia itu berapa pixel to asline. Suer, aku tu penasaran...apa ya klo pixel di kamera makin lama makin rapat gitu...nanti trus melebihi mata manusia...??
BalasHapusDulu tak pikir...produsen kamera itu berlomba2 untuk nyiptain alat yang bisa mengcapture obyek, seindah apa yang ditangkap mata (sama lah...sama produsen susu yang berlomba mbikin susu yang se bergizi asi)...
Ato camera itu memang diciptakan untuk membuat sesuatu lebih indah, dibanding aslinya...? (Eh, aku kok malah bingung😁)
Podho nita..klo beli hp hitem mlulu. Putih pernah ding. Sekarang trend lagi biru yaa
Wkwk, enggak tau juga saya mbak. Berapa piksel itu kekuatan mata manusia.
HapusIya, trend warna smartphone sekarang kebanyakan yang gradasi-gradasi dua apa tiga warna gitu. Cantik memang, sih.
kamera dari flagship huawei emang gue akuin bagus-bagus banget. mulai dari p20 pro, lalu ke seri selanjutnya, emang bagus-bagus.
BalasHapusgue enggak terlalu percaya dengan penilaian yang ada di dxomark juga sih, karena dengan nilai skor yang lebih tinggi, enggak menjamin kameranya lebih bagus ketimbang yg punya skor rendah. contohnya, mi mix 3 yg skornya lebih bagus dari google pixel, tapi pas diadu, menang hasil kamera dari google pixel.
yg disayangkan, huawei p30 pro ini, masih pake prosesor yg sama seperti huawei mate 20 pro, dan masih ada desain poni didepannya. klo soal desain, gue lebih milih samsung s10, tapi klo hasil kamera lebih milih huawei ini. ehe
tinggal nunggu dan diaduin sama pixel 4 aja deh, kameranya si p30 pro ini.
Seenggaknya skor di DxOmark ini bisa jadi acuan awal, lah, kalau kamera smartphone yang diuji sama DxOmark itu (insyallah) sudah enggak diragukan lagi kemampuannya.
Hapusaku bukan termasuk pengguna smartphone yang mikirin seberapa gedenya pixel kamera yang dia punya sih. btw hpku yang sekarang ini 12MP saja, hahahaha..
BalasHapusjujur kalau masalah spek aku ikut angguk2 aja, yang penting tokcer di versi reviewer yang aku percaya, bolehlah.
kalau ngomongin kamera, para produsen ponsel pintar pada berlomba-lomba sekali memasarkan hp dengan kualitas kamera terbaik, bahkan yang dulunya ragu kamera henpon bisa ngasih efek bokeh kayak kamera, sekarang aja bisa (cuman bagiku tetep sih, bawaan bokehnya g alami, maksa abis).
kalau disuruh milih beli hp baru dengan kamera wow atau lensa, pilihanku tetap lensa, hahahaa
Ashiyap, Kak Pipit! ('_'7)
HapusWow..., kamera HP sampe 40 MP itu kerennn...
BalasHapusKeren banget, Pak Akhmad.
HapusHAH 40MP? FIX JERAWAT BAKAL TERLIHAT DENGAN JELAS WOKWOWKOWKOWKOKW
BalasHapusPakai fitur beautifikesyen, dong. Wokwokwok
HapusPengen beli tapi ga ada duit, pas duitnya ada tapi kok rasanya sayang sama hape yang masih ada wueheh, bimbang ane :(
BalasHapusSebagai orang yang bloon masalah teknologi dan per-gadget-an, gw gak ngerti apa faedahnya hape dengan spesifikasi kamera sampe 40 mp, wwkwkwkwk
BalasHapusYakin udah di baca? Apa cuma di scroll doang?
Yaudah, yang penting jangan lupa komen yes?
Maturnuwun ^^